Raih Juara Umum di USCC VI UKM Pramuka Uniska, Tim Manbaul Ulum Berharap Ada Penerusnya

Sumber foto : @scout_mania (Akun instagram Pramuka Manbaul Ulum)

Lentera Uniska, Banjarmasin – Pondok Pesantren (Ponpes) Manbaul Ulum dapati kejuaraan umum dalam lomba Uniska Scout Creavite Competion (USCC) VI, yang diadakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjar (Uniska MAB) dengan sembilan mata lomba, yang resmi ditutup pada Sabtu (27/8).

Ponpes Manbaul Ulum bersaing ketat dengan 12 pangkalan penegak se-Kalimantan Selatan yang ikut berkompetisi di ajang USCC VI.

Dalam lomba Uniska Scout Creavite Competion (USCC) VI ini yakni diikuti oleh SMKN 1 Banjarmasin, SMAN 9 Banjarmasin, MAN 3 Banjarmasin, SMAN 1 Mandastana Barito Kuala, MAN 2 Barito Kuala, SMKN 5 Banjarmasin.

Kemudian MAN 4 Barito Kuala, SMA GIBS, SMA Frater Don Bosco, SMAN 1 Gambut, Pondok Pesantren Manbaul Ulum, SMKB 2 Banjarbaru dan MAN 1 Tapin.

Guru pengajar sekaligus pelatih dari Ponpes Manbaul Ulum, Ahmad Ansari mengapresiasi kemenangan anak asuhnya dalam lomba USCC VI. Kata dia, anak asuhnya harus bangkit dan menjadikan kemenangan ini sebagai sebuah motivasi.

“Ini bukan sebuah kemenangan tapi ini sebuah perjuangan terus menerus kita kembangkan kedepannya,” tegasnya.

Hasil kemenangan ini dijelaskan Ahmad Ansari buah dari kerja keras anak asuhnya, mulai dari persiapan sampai pembentukan mental untuk bertanding sudah diterapkan sebelum berlomba.

“Persiapannya kami sekitar kurang lebih setengah bulan untuk mempersiapkan setiap lomba,” jelasnya.

Anggota dari tim Ponpes Mambaul Ulum, Ahmad Munawar sangat senang dengan pencapaian sekolahnya dalam lomba USCC VI. Hal ini juga berhasil karena kekompakan rekan setimnya dalam bertanding.

“Alhamdulillah, usaha yang kami kerjakan ada hasilnya. Kedepannya semoga ada penerus dari kami,” pungkas Munawar. (Tol/Klk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *