Ormawa Uniska Bakal Ikut Andil dalam Haul ke-18 Guru Sekumpul

Proses diskusi ormawa Uniska pada Kamis malam (12/1)

LENTERAUNISKA.ID, BANJARMASIN – Sejumlah Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari (Uniska MAB) ikut andil haul akbar Abah Guru Sekumpul di Martapura, Kamis (26/1) nanti.

Kegiatan ini di inisiasi oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Uniska dan diikuti perwakilan dari setiap UKM membahas mekanisme di lapangan.

“Nanti ada posko kesehatan dan bersih bersih disana, kita jadi relawan dari pra sampai pasca,” jelas Ketua Dewan Racana Putra, Syukur Prasetiyo usai diskusi Kamis (12/1) malam.

Meski tak mentargetkan jumlah anggota yang ikut, untuk memaksimalkan kinerja, mereka membagi jam kerja.

Selain UKM, turut andil Badan Persatuan Mahasiswa (BPM) Banjarbaru Uniska untuk mengakomodasi anggota.

“Kita bergerak di Martapura entah dapat titik dimana masih belum tau tapi daerah paling dekat cuman kawan kita BPM,” tandasnya.

Diketahui, haul ulama kharismatik dengan nama asli Kiai Haji Zaini bin Abdul Ghani ini akan berlangsung di kediaman Gubernur Kalsel Sahbirin Noor, Telok Selong, Martapura, Kabupaten Banjar.(Uta)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *