LENTERAUNISKA.ID, BARITO KUALA – Peluit tanda berlangsungnya Pemilihan Umum presiden dan wakil presiden mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) periode 2023-2024 belum ditiup.
Namun, sejumlah organisasi mahasiswa (ormawa) di Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Muhammad Arsyad Al Banjari (MAB) mengisyaratkan bakal ambil bagian.
Ormawa Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) dan Fakultas Hukum (FH) baru saja mendeklarasikan koalisi mereka pada Selasa (12/12/2023) di Aula FKM, kampus Handil Bakti.
“Merayakan dan memeriahkan Pemilu tahun ini. Karena ada dua fakultas saling silaturahmi dan tentunya diisi dengan diskusi,” ujar Ketua Koalisi, Nur Faridah.
Kemudian, pihaknya juga membahas tentang grand design dari salah satu bakal calon yang akan diusung dalam Pemilu.
Meski begitu, Gubernur BEM FKM ini masih enggan membeberkan sosok bakal calon yang telah disiapkan.
“Belum paslon, masih tunggal,” ungkapnya.
Pihaknya pun masih berpeluang melebarkan sayap koalisi dalam menatap pesta demokrasi mahasiswa nantinya.
“Fakultas-fakultas udah didatangi, kalaupun tidak bisa berkoalisi secara kelembagaan bisa dari personal,” tambah Faridah.
Selain dimotori Gubernur BEM FKM, pada koalisi tersebut tampak pula nama eks Ketua Dewan Racana UKM Pramuka Uniska, Syukur Prasetiyo.
Disinggung tentang peluang maju dalam Pemilu? Dirinya tak menutup dengan peluang tersebut.
“Kan syarat mencalon didukung tiga ormawa, jadi tergantung ormawa aja mau dukung aku atau tidak,” tutup mahasiswa FH ini.
Sebagai informasi, MPM baru saja membentuk Bawaslu pada Kamis 7 Desember lalu dan berencana segera membentuk KPU dalam waktu dekat.
Editor : Eka Nurrisma