KSR PMI Uniska Jadi Tuan Rumah Temu Bhakti X Setelah Vakum 7 Tahun

LENTERAUNISKA.ID, BARITO KUALA – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Muhammad Arsyad Al Banjari (MAB) menjadi tuan rumah Temu Bhakti X setelah vakum selama tujuh tahun.

Acara Temu Bhakti X KSR PMI PT Se-Indonesia, yang berlangsung pada 20–22 Februari 2025, dihadiri oleh perwakilan dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia, dengan partisipasi 23 KSR dari berbagai kampus.

Temu Bhakti merupakan pertemuan KSR perguruan tinggi se-Indonesia yang bertujuan untuk membahas, merumuskan, dan menyelesaikan berbagai isu kemanusiaan.

Pada awalnya, Temu Bhakti diadakan setiap dua tahun sekali. Namun, kegiatan ini sempat terhenti setelah terakhir kali dilaksanakan di Makassar, Sulawesi Selatan, pada 2017. Bahkan, Temu Bhakti sempat dianggap sudah tidak ada lagi oleh Kementerian Kebudayaan.

Akhirnya, UKM KSR Uniska secara sukarela memberanikan diri menjadi tuan rumah Temu Bhakti X, yang diselenggarakan di Kampus Uniska Handil Bakti.

“Jadi karena keresahan itu kami memberanikan diri secara sukarela untuk mengambil tuan rumahnya kembali” ujar Muhammad Amin, Komandan KSR PMI Uniska, Kamis (20/02/2025).

Selain agenda utama, Temu Bhakti X juga memperkenalkan kebudayaan Kalimantan Selatan melalui kegiatan Field Trip, yakni kunjungan wisata menyusuri Sungai Martapura menuju Pulau Kembang, serta kegiatan bakti sosial yang melibatkan seluruh peserta dalam aksi bersih-bersih di sekitar Siring P. Tendean.

Wakil ketua pelaksana 2, Muhammad Zahid Rasyidi, mengungkapkan bahwa dalam pertemuan ini juga dilakukan musyawarah nasional antar-KSR se-Indonesia, termasuk penetapan tuan rumah selanjutnya.

“Tentunya disanakan sebagai inti dari pertemuan ini ya. Ini ada acara musyawarah nasional. Disana membahas tentang tata tertib dan teknis segala macam. Dan akhirnya bakalan membahas tentang tuan rumah selanjutnya,” ujar Muhammad Zahid Rasyidi, Sabtu (22/02/2025).

Dalam musyawarah tersebut, KSR Universitas Muhammadiyah Aceh terpilih sebagai tuan rumah Temu Bhakti XI.

 

Editor : Muhammad Husain

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *